rukun umroh

Ini Dia Rukun Umroh yang Wajib Untuk Kamu Pahami

Sebagai umat Islam tentunya ibadah umroh terdengar tidak asing lagi. Umroh sendiri merupakan bagian dari ibadah dalam ajaran Islam, yang tata cara pelaksanaannya mirip dengan ibadah Haji. Bisa dibilang, umroh adalah ibadah haji kecil. Umroh menjadi ibadah yang bisa kamu lakukan kapan saja, ketika kemampuan jasmani dan rohani bisa terpenuhi.

Mari Mengenal Ibadah Umroh

Sebagaimana disebutkan sebelumnya bahwa ibadah umroh mirip dengan ibadah haji, perbedaannya adalah pada ibadah umroh tidak terdapat rangkaian wukuf di Padang Arafah. Selain itu, pelaksanaan ibadah umroh bisa kapanpun, kecuali saat sedang pelaksanaan ibadah haji. Sehingga, umroh memberikan kesempatan untuk kamu beribadah di Tanah Suci yang lebih besar.

Sifat ibadah umroh sendiri adalah sunah bagi yang mampu, berbeda dengan Ibadah Haji yang bersifat wajib bagi umat Islam yang mampu. Walaupun ibadah umroh adalah sunnah, sangat dianjurkan bagi umat Islam yang telah mampu untuk melaksanakannya. Hal ini untuk selalu tetap memupuk dan meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT. Selain itu, ibadah umroh juga bisa untuk menjadi latihan atau obat bagi kamu yang belum memiliki kesempatan ibadah haji.

Syarat Sebelum Menunaikan Ibadah Umroh

Sebagaimana ibadah lainnya, ibadah umroh juga memiliki beberapa syarat apakah kamu bisa atau tidak menjalankan ibadah umroh ini. Beberapa hal yang menjadi syarat adalah sebagai berikut.

1.     Ibadah umroh hanya bisa dilakukan bagi kamu yang beragama Islam

2.     Umroh boleh dilaksanakan bagi umat Islam yang telah aqil baligh dan memiliki akal yang sehat

3.     Calon Jemaah umroh adalah orang yang merdeka dari perbudakan

4.     Umroh disunahkan bagi kamu yang memiliki kemampuan secara fisik dan material/ keuangan

5.     Bagi wanita harus didampingi oleh mahramnya

Apa yang Menjadi Rukun Ibadah Umroh?

Sebagaimana ibadah lainnya seperti sholat, ibadah umroh juga memiliki rukun yang harus kamu penuhi. Hal ini agar ibadahmu bersifat sah, diterima oleh Allah SWT, dan sempurna. Sehingga, sebelum melakukan ibadah umroh, hendaklah kamu mempelajari, menghapal, dan memahami semua rukun ibadah umroh. Karena jangan sampai kamu berbuat sesuatu tanpa memahami ilmunya terlebih dahulu. Berikut adalah rukun umroh yang wajib kamu pahami.

Rukun Umroh Pertama : Berihram dan Niat Beribadah

Rukun pertama yang harus kamu penuhi adalah berihram atau memakai pakaian ihram. Kamu tidak bisa menunaikan ibadah umroh dengan memakai pakaian seadanya atau pakaian sehari-hari. Kamu harus mengenakan pakaian ihram atau pakaian yang tidak berjahit dan berwarna putih. Setelah itu, kamu wajib untuk berniat umroh dan mengambil miqat (titik awal memulai ibadah umroh) yang sudah ditentukan.

Rukun Umroh Kedua: Melalukan Tawaf

Tawaf sendiri adalah mengelilingi Ka’bah sebanyak tujuh kali, dengan putaran yang dimulai dari Hajar Aswad. Dianjurkan juga bagi kamu untuk mengusap Hajar Aswad saat melewatinya atau bila tidak memungkinkan kamu bisa mengisyaratkan dengan lambaian tangan. Putaran sendiri dilakukan dengan kondisi melawan arah jarum jam dan ketika Tawaf Jemaah juga diperbolehkan untuk berdzikir atau berdoa sesuai harapan.

Rukun Umroh Ketiga: Sa’i

Sa’I ini adalah rangkaian ibadah yaitu berlari-lari kecil yang dimulai dari bukit Shafa menuju bukit Marwah. Sama seperti Tawaf, Sa’i juga dilakukan sebanyak tujuh kali dan tidak ada doa khusus yang harus kamu baca. Oleh karenanya, kamu juga bisa memanjatkan doa untuk dirimu, kedua orang tua, ataupun berdoa yang lainnya.

Rukun Umroh Ke-empat: Tahallul

Rangkaian ini adalah berupa mencukur rambut, yang mana Tahallul sendiri berarti melepaskan diri dari hal-hal yang larangan ihram. Paling tidak kamu mencukur tiga helai rambutmu pada rangkaian ini, atau bagi laki-laki juga ada yang memilih untuk botak. Tentunya untuk kegiatan Tahallul ini dilakukan di luar Madjidil Haram, dekat dengan Bukit Marwah. Setelah rukun ini dilakukan, kamu dapat bebas dari larangan-larangan saat menunaikan ibadah umroh.

Rukun Umroh Ke-Lima: Tertib

Tertib di sini adalah maksudnya kamu harus melalukan semua rangkaian ibadah umroh tersebut berurutan, mulai dari ihram, berniat, sampai Tahallul. Semua rangkaian ibadah yang kamu lakukan, haruslah dijalankan dengan tenang, khusuk, antre, dan tidak mengganggu ibadah ataupun kenyamanan Jemaah umroh yang lain.

Itu dia lima rukun umroh yang wajib untuk kamu pahami dan pelajari. Ketika umroh, pastikan semua rukun umroh tersebut kamu jalani dengan baik yah dan tidak ada satupun yang tertinggal. Semoga kita semua diberi kesempatan untuk melalukan ibadah umroh dan ibadah hari di tanah suci Mekkah, aamiin.

Seberapa bergunakah informasi ini?

Klik bintang untuk memberi rating!

Rating rata-rata 1 / 5. Jumlah vote: 1

Belum ada vote! Jadilah yang pertama memberi rating untuk informasi ini!

🙏 Silahkan cek harga paket umroh, haji, dan wisata halal yang kami tawarkan di halaman ini

Similar Posts

One Comment

Comments are closed.