Mengapa Memilih Wisata ke Balkan Bersama Keluarga? Ini Dia Alasannya
Memilih wisata ke Balkan bersama dengan keluarga tercinta menjadi sebuah hal yang paling tepat. Balkan adalah primadona wisata Eropa yang kini mulai banyak dilirik oleh wisatawan. Tidak hanya wisatawan mancanegara, namun Balkan juga ramai akan penduduk-penduduk Eropa yang bertandang kesana.
Eropa memang memiliki citra estetika tinggi untuk beragam tempat wisatanya. Pemandangannya sungguh elok. Pastinya, setiap wisatawan tidak akan pernah merasa rugi dan kecewa menyisihkan pundi-pundinya untuk terbang ke Eropa. Balkan berada di bagian Eropa Tenggara dan memiliki beberapa Negara lain di dalamnya.
Alasan Wisata ke Balkan Bersama Keluarga
Jika Anda dan keluarga sedang merencanakan liburan ke Eropa, taruhlah Balkan pada daftar destinasi. Kawasan ini memiliki pemandangan indah dan mempesona. Negara yang ada di kawasan ini meliputi Serbia, sebagian Turki, Kroasia, Bulgaria, Republik Bosnia, Albania, Herzegovina, Yunani, Montenegro, dan Republik Makedonia.
Beragam hal menarik akan Anda temui ketika memutuskan melakukan wisata ke Balkan. Berikut beberapa alasan mengapa banyak keluarga memutuskan untuk menghabiskan liburannya di kawasan ini.
Pemandangan alam menyegarkan
Kawasan Balkan masih memiliki pemandangan alam yang sungguh alami. Memang benar, kawasan ini tidak sepopuler Inggris maupun Perancis. Namun untuk pemandangan alamnya, kawasan ini tidak perlu Anda ragukan lagi.
Anda bisa menemukan teluk yang indah di Montenegro. Disana, teluk-teluk alami memiliki ngarai-ngarai terpanjang di dunia setelah Grand Canyon. Anda juga bisa mampir ke Makedonia. Kawasan ini memiliki sungai indah berpadu dengan bangunan klasik bersejarah. Pasti akan memberikan pengalaman yang tidak terlupakan.
Budget yang dibutuhkan cukup murah
Eropa bisa dibilang sebagai tujuan wisata yang tidak murah. Apalagi jika memilih kawasan seperti Perancis dan Belanda. Namun, wisata ke Balkan menawarkan harga murah dan terjangkau untuk semua kalangan.
Anda hanya cukup mengeluarkan kocek sebesar 10 hingga 15 USD saja. Dengan dana tersebut, Anda sudah bisa menikmati makanan dan minuman yang tersedia disana.
Wisata sejarah yang masih kental
Dalam dunia wisata, sejarah menjadi salah satu hal yang diburu oleh wisatawan. Banyak orang yang memilih untuk mengunjungi wisata sejarah untuk mengenal suatu kawasan dengan lebih dekat.
Tidak dipungkiri, Balkan memang menyajikan wisata sejarah yang sangat menawan. Anda bisa menemukan catatan perang di Yusgoslavia hingga Negara ini jatuh. Peristiwa Perang Bosnia yang sungguh memilukan juga bisa dipelajari dengan lengkap di kawasan Balkan.
Berbagai peninggalan selama peperangan dan usaha dalam merebut kemerdekaan akan ditemukan ketika menikmati wisata ke Balkan . Semuanya dirangkum dengan sebaik mungkin sehingga wisatawan akan menikmatinya dengan lebih leluasa.
Tempat yang pas untuk berpetualang
Apakah Anda memiliki jiwa berpetualang ke tempat-tempat ekstrim dan menguji adrenalin? Balkan adalah pilihan wisata Eropa menarik untuk dicoba. Anda bisa memilih destinasi Bulgaria. Disana, ada gunung-gunung yang tinggi menjulang dan menarik untuk dieksplore.
Beberapa aktifitas memacu adrenalin yang bisa Anda lakukan di kawasan Balkan lainnya adalah :
- Menikmati arum jeram di sungai-sungai Montenegro
- Melakukan olahraga paralayang di Bosnia
- Panjat tebing di kawasan Serbia
Surga kuliner
Anda tidak perlu khawatir ketika merasakan haus dan lapar saat melakukan perjalanan wisata ke Balkan . Harus diketahui bahwa Balkan merupakan surganya kuliner. Anda bisa memanjakan lidah dengan menikmati camilan, minuman-minuman, maupun makanan besar yang mengenyangkan.
Berbagai Negara di kawasan Balkan memiliki kuliner khas tersendiri. Namun, ada kesamaan yang bisa ditemukan yaitu daging panggang. Hampir semua Negara di Balkan menyukai kuliner daging panggang yang dimasak dan dibumbui dengan cara yang beragam.
Bagi Anda yang beragama islam, tidak perlu khawatir untuk tidak menemukan makanan halal. Balkan ternyata memiliki restoran-restoran ternama dan sudah memiliki label halal. Jadi, Anda bisa mengisi perut dengan leluasa tanpa perlu ragu lagi.
Baca: Paket Tour Balkan dan Eropa Timur Wisata Halal Muslim
Bangunan klasik yang masih lestari
Kalau di Indonesia memiliki Candi Borobudur dan Prambanan, Balkan juga memiliki beberapa bangunan klasik yang masih dilestarikan. Bangunannya tentu saja memiliki arsitektur khas. Salah satunya adalah Gereja St John The Theologian yang berada di kawasan Makedonia.
Wisata religi bagi umat islam
Melakukan kunjungan wisata ke Balkan juga bisa dilakukan oleh umat islam untuk meningkatkan pengetahuannya. Anda bisa melakukan wisata religi di kawasan ini. Anda dapat mempelajari kekhalifahan Ottoman yang pernah Berjaya dan merasakan sejenak suasana moslem di kawasan Eropa.
Sering ditampilkan atraksi menarik
Atraksi menarik biasanya ditemukan di berbagai wahana rekreasi. Di Balkan, Anda juga bisa menemukan atraksi menarik seperti karnaval jika beruntung. Terdapat perayaan musim semi dengan iring-iringan orang-orang yang berdandan. Ada pula kegiatan menarik di Serbia dan Bosnia yaitu bersepeda dan hiking.
Wisata Nasrani
Tidak hanya cocok untuk wisata religi umat islam, namun umat Nasrani juga bisa melakukan wisata religi. Di kawasan Balkan terdapat bangunan-bangunan gereja tua. Salah satunya adalah Black Church yang berada di Rumania. Ada pula Biara Ortodoks tua yang dibangun pada abad ke 14 di Negara Bulgaria. Anda juga bisa bertandang ke Gereja Ortodks di kawasan Bosnia.
Wisata Shopping yang menyenangkan
Berwisata tidak akan lengkap jika Anda tidak membawa oleh-oleh. Anda bisa melancong ke berbagai tempat seperti Subotica yang berada di Serbia. Disana, terdapat pusat perbelanjaan barang-barang baru maupun bekas yang menarik. Sudah pasti, harganya ramah di kantong dan kualitasnya jempolan. Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk berkunjung ke kawasan Balkan? Siapkan diri dan keluarga untuk menikmati asyiknya berwisata di Eropa. Dengan budget yang tidak terlalu besar, perjalanan wisata ke Balkan bersama keluarga akan tetap menyenangkan.