wisata religi

10 Wisata Religi yang Bisa Dikunjungi Saat Umroh dan Ibadah Haji

Melakukan ibadah umroh bagi umat muslim adalah sebuah impian yang pasti ingin diwujudkan. Selain beribadah, jamaah juga bisa mendatangi beberapa tempat wisata religi yang bisa dikunjungi saat umroh ataupun saat haji.

Umroh memang bukan salah satu rukun islam, namun hampir semua umat muslim ingin menunaikan ibadah ini. Selain untuk mendekatkan diri pada Sang Pencipta, umroh setidaknya mendekati salah satu ibadah dalam rukun islam yaitu Haji.

Tempat Wisata Religi yang Bisa Dikunjungi Saat Umroh

Berkesempatan mengunjungi Makkah Madinah untuk melaksanakan ibadah umroh adalah hal yang luar biasa bagi umat muslim. Terlebih lagi jika bisa melakukannya di bulan suci Ramadhan. Nuansa dan penghayatan setiap ritual ibadahnya akan lebih mendalam dan sangat hikmad.

Setelah melaksanakan semua rukun umroh, jamaah bisa melakukan perjalanan ke banyak destinasi wisata. Tempat wisata religi yang bisa dikunjungi saat umroh ini akan membuat Anda lebih dekat dengan dan mengenal perjalanan kedatangan islam.

Anda bisa belajar dan merasakan sendiri bagaimana napak tilas perjuangan islam pada jaman Nabi dan semua pejuang agama ini. Berikut ini adalah beberapa tempat wisata yang bisa Anda datangi setelah melaksanakan ibadah umroh, yaitu :

Gunung Uhud

gunung uhud

Gunung Uhud adalah salah satu saksi dalam perjalanan dakwah Rasullullah. Di gunung ini terjadi pertempuran yang melibatkan umat muslim dan kaum Quraisy. Gunung Uhud berlokasi di utara Madinah. Gunung ini memiliki ketinggian sekitar 350 meter.

Banyak kaum syuhada yang dikuburkan di sekitar gunung ini. Disini juga terdapat Masjid Al-Fash dan sebuah lokasi dimana Rasulullah melaksanakan shalat setelah perang Uhud.

Jabal Rahmah

jabal rahmah

Tempat ini adalah tempat yang paling bersejarah bagi bapak dan ibu seluruh umat manusia di dunia. Ya, di tempat inilah Nabi Adam dan Siti Hawa dipertemukan setelah terpisah puluhan tahun sejak diturunkan ke muka bumi.

Dalam Al-quran disebutkan bahwa Nabi Adam diturunkan ke bumi setelah melanggar larangan Allah yaitu tepatnya di sebuah puncak gunung di Srilanka. Sedangkan, Siti Hawa diturunkan di tempat yang jauhnya ribuan kilometer.

Mereka berdua akhirnya dipertemukan oleh Allah di Jabal Rahmah dan kemudian membentuk keluarga. Nabi Adam dan Hawa melahirkan anak-anak kembar yang kemudian berkembang biak hingga menjadi manusia sebanyak sekarang ini.

Masjid Quba

masjid quba

Tempat wisata yang bisa dikunjungi saat umroh salah satunya adalah masjid Quba. Masjid ini dibangun oleh Rasulullah pada sekitar tahun 622 Masehi. Masjid ini didesain dengan tiga pintu keluar bagi para jamaah.

Di tengah masjid terdapat sebuah sumur yang disebut dengan Sahn. Sumur ini adalah tempat untuk berwudhu bagi jamaah yang ingin melaksanakan shalat. Anda bisa berbelanja kurma yang dijual oleh penduduk setempat di luar masjid.

Gua Hira

gua hira

Gua Hira juga menjadi tempat yang sangat bersejarah bagi Nabi Muhammad SAW. Di tempat inilah beliau menerima wahyu yang pertama dari Allah. Nabi Muhammad sedang menyendiri di tempat ini sebelum didatangi oleh malaikat Jibril.

Gua Hira letaknya sangat dekat dengan Masjidil Haram yaitu sekitar 5 kilometer. Untuk bisa menuju ke tempat ini, Anda harus benar-benar mempersiapkan fisik yang kuat. Pasalnya, gua hira terletak di tebing dengan jalur setapak yang curam.

Jabal Tsur

Jabal Tsur adalah sebuah gua kecil yang terletak di di bagian bawah Mekkah di sebelah selatan distrik Al-Misfalah, Arab Saudi. Jabal Tsur merupakan tempat yang menjadi persembunyian Nabi saat dikejar-kejar oleh orang Quraish.

Untuk menuju tempat ini, Anda harus mempersiapkan fisik yang kuat. Meskipun cukup melelahkan, mengunjungi tempat ini akan menjadi sebuah pengalaman tak terlupakan.

Pasar Zakfariah

Dengan jarak tempuh sekitar satu kilometer dari Masjidil Haram, Anda bisa menemukan sebuah pasar tradisional yang sangat terkenal. Pasar ini bernama Zakfariah.

Di pasar Zakfariah, Anda bisa berbelanja berbagai macam barang kebutuhan baik yang untuk dipergunakan di Mekkah ataupun sebagai barang oleh-oleh. Adapun barang yang dijual disini adalah kurma, jam tangan, perlengkapan ibadah dan lain sebagainya.

Masjid Nabawi

Masjid yang dapat menampung hampir satu juta orang ini merupakan masjid yang paling besar di Madinah. Masjid Nabawi menjadi pusat peribadatan bagi jamaah selama berada di tanah suci.

Pada dasarnya, masjid Nabawi adalah masjid yang berada di sebelah rumah Nabi Muhammad SAW. Di sinipun terletak rumah Nabi terakhir umat islam ini. Kini bentuk masjidnya pun sudah sangat megah dan mewah.

Masjidil Haram

Masjidil Haram memang adalah salah satu tempat tujuan utama saat Anda menjalani ibadah umroh. Masjid ini menjadi pusat kegiatan ibadah seperti shalat, mengaji, berdzikir dan lain sebagainya.

Jannatul Baqi

Jannatul Baqi sejatinya adalah tempat peristirahatan atau area pemakaman yang utama di kota Madinah. Di pemakaman ini, keluarga, sahabat dan kerabat Nabi Muhammad SAW dimakamkan.

Tempat wisata religi yang bisa dikunjungi saat umroh ini menjadi tempat yang sentimental karena di sinilah banyak keluarga nabi beristirahat. Selain itu tempat ini juga mengingatkan pengunjungnya akan kematian.

Dahulu, banyak jamaah haji dari luar Arab yang meninggal dan dimakamkan di tempat ini. Namun kini sudah tidak berlaku lagi karena area pemakaman yang semakin terbatas.

Masjid Jawatha

Tidak seperti masjidil Haram atau masjid Nabawi yang megah dan besar, masjid Jawatha juga menjadi saksi bersejarah. Masjid tertua ini menjadi tempat yang penting dalam penyebaran islam.

Itulah 10 tempat wisata religi yang bisa dikunjungi saat umroh atau beribadah haji. Mendatangi tempat ini satu-persatu akan semakin memperdalam keyakinan kita akan agama ini. Mengenang bagaimana perjuangan Nabi dan para syuhada dalam membela dan memperjuangkan agar kita dan anak cucu bisa mengenal Allah.

sumber :https://www.idntimes.com/travel/destination/amp/reza-iqbal/wisata-religi-yang-bisa-dikunjungi-saat-umroh

Seberapa bergunakah informasi ini?

Klik bintang untuk memberi rating!

Rating rata-rata 3.4 / 5. Jumlah vote: 5

Belum ada vote! Jadilah yang pertama memberi rating untuk informasi ini!

Similar Posts